Ternak Sapi Potong (Sapi Pedaging)
Merupakan sapi yang diternakkan dengan tujuan untuk diambil dagingnya. Ciri dari sapi potong atau sapi pedaging yaitu mempunyai badan dengan ukuran yang besar, mempunyai bentuk badan yang simetris atau bentuknya segi empat/balok, daging mempunyai kualitas yang unggul, pertumbuhannya cepat, serta pakannya banyak.Jenis ternak sapi potong antara lain :
- Sapi bali
- Sapi Ongole
- Sapi Madura
- Sapi Brahman
- Sapi Hereford
Ternak Sapi perah
Sapi perah merupakan jenis ternak sapi yang bertujuan untuk diambil susunya. Ciri yang biasa tampak pada sapi perah ialah pada bagian belakang ukurannya besar dan melebar.Jenis sapi perah antara lain :
- Sapi Friesian Holsten
- Sapi Jersey
Saat akan menjalankan usaha ternak sapi anda juga harus memperhatikan kandang. Kandang sapi yang bagus adalah kandang yang bisa melindungi sapi dari sesuatu yang tidak diinginkan, seperti pencurian maupun dari hama pemangsa maupun hama yang bisa menyerang ternak sapi. Kandang untuk ternak sapi hendaklah dekat dengan sumber air, obat-obatan, serta sudah mendapat izin dari pemerintah setempat.
Jenis-jenis penyakit pada ternak sapi :
- Penyakit antrax
- penyakit kuku busuk
- penyakit sapi kembung
- penyakit sapi mubeng
- penyakit demam
- penyakit ngorok
- penyakit ingusan
- penyakit cacingan
Sekian sedikit penjelasan tentang ternak sapi, dalam menjalankan bisnis ternak sapi dibutuhkan kesabaran dan ketelatenan anda dalam pemeliharaan agar anda mendapatkan hasil yang maksimal.
sumber : https://erakini.com/ternak-sapi/
No comments